News MediaMitraPol

DPP INTI, 20 Tahun PINTI : Selamat Hari Kartini Bagi Perempuan Indonesia

MEDIAMITRAPOL.COM  I  JAKARTA  -  Bertempat di kantor Sekertariat INTI Jakarta Pusat, Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) menyampaikan ucapan selamat Hari Kartini bagi perempuan di Indonesia. Cintanya pada Tanah Air, INTI pun memperingati Hari Kartini, pada Selasa (23/4).

Dalam perayaan Kartini ini perempuan INTI (PINTI) mengenakan pakaian dari berbagai daerah Indonesia. Dalam peringatan ini, PINTI melakukan pemotongan tumpeng disertai doa, dan pembacaan puisi.

Sementara, tema yang digagas PINTI bertajuk 'Dengan Semangat Juang Kartini Mari Jadikan Momentum Kebangkitan Peran Wanita untuk Berkarya dan Lebih Bermartabat'.

"Senang sekali pagi hari ini kita dapat berkumpul memperingati hari lahirnya RA Kartini. Atas nama segenap keluarga besar INTI, saya mengucapkan Selamat Hari Kartini. Hidup Perempuan Indonesia, Hidup PINTI," kata Ketua INTI, Teddy Sugianto.

Ketua INTI, Teddy Sugianto menjelaskan, PINTI merupakan sayap organisasi di bidang Perempuan yang sangat penting di INTI. Mengingat PINTI selalu menjalankan kegiatan dan program yang digagas INTI.

PINTI juga tidak lepas dari kerja keras dua perempuan hebat yang juga pendiri INTI yakni Nancy Widjaja Effie Sari.

"Selama 20 tahun ini PINTI telah menjadi partner setia dan setara, mendampingi serta mengimbangi setiap langkah INTI dalam menjalankan visi misi serta program kegiatan, menjadi perempuan Indonesia yang berkarakter serta bermartabat dalam berkarya membangun bangsa dan negara," tutupnya.

Dengan mengenakan baju khas dari berbagai daerah Perempuan INTI merayakan hari kartini,
Teddy berharap semoga semangat juang Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan dan pendidikan untuk perempuan dapat terus hidup dalam hati dan pikiran tiap anggota PINTI. (Red)

MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.