News MediaMitraPol

Di Hadiri Oleh Mantan Gubsu Syamsul Arifin Dan Ketua DPP RKLA Hj Bunda Indah, Konser Milenial Barisan Minang Bersatu Dukung Jokowi


MEDIAMITRAPOL.COM  I  SUMATERA UTARA  -  Konser Milenial Barisan Minang Bersatu yang dihadiri oleh Ketua Umum PB MABMI yang juga merupakan mantan Gubsu Dato’ Sri H Syamsul Arifin dan juga Ketua DPP RKLA Hj Bunda Indah, digelar Bertempat di Amaliun Food Court Medan, Jumat (12/4). Ketua Umum MABMI Syamsul Arifin mengatakan bahwa pihaknya tidak salah langkah mendu­kung capres dan cawapres nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma’ruf Amin. “Sa­­ya Islam. Di dalam agama saya diajarkan kalau kita tidak boleh mem­buka aib saudara kita sendiri. Ketika kita membuka saudara kita sendiri ma­ka seperti memakan bangkai saudara ki­ta sendiri,” sebutnya.

Menurut Syamsul demokrasi itu ha­rus disambut gembira bukan menyu­dut­kan orang. “Yang dilakukan Pak Jokowi bukan hanya membangun jalan tol. Tapi banyak. Membangun desa, mem­bagikan sertifikat dan lain seba­gainya,” sebutnya mantan Gubernur Sumut ini.Menurutnya tidak akan ada yang sem­purna. “Kenapa Pak Jokowi. Saya mau meneruskan apa yang beliau buat. Kalau saat ini di angka 5, maka setelah satu pe­-riode lagi dilanjutkan dengan angka 6,7 sampai 10. Kalau Pak Prabo­wo kita mulai lagi dari angka 1 sampai 5,” katanya. 
Hal yang sama juga dikatakan Ketua Majlis Taklim Bunda Indah. Ia menye­butkan bahwa kepemimpinan Jokowi baru 4 tahun 7 bulan. “Perlu dilanjutkan lagi. Beliau sudah berbuat banyak un­tuk Indonesia. Jangan beliau sudah ber­buat tapi kita jelek-jelekan,” kata­nya.Pihaknya yakin masyarakat Minang yang menjelekannya Jokowi hanya ikut-ikut saja. “Untuk itu mari kita doa­kan agar Pak Jokowi bisa memim­pin Indonesia ini satu periode lagi,” katanya.Ketua.(RED/WN)

MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.