MEDIAMITRAPOL.COM, LANGKAT \||/ SUMATRA UTARA - Rangkaian Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke 61 Tahun 2025 telah dilaksanakan di Lapas Pemuda Langkat, Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas III Langkat apresiasi Warga Binaan Pemasyarakatan Peserta Kegiatan Pekan Olahraga dengan pembagian hadiah, Jumat (25/04/2025).
Kegiatan ini ditujukan kepada seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Pemuda Langkat, guna melatih keterlampilan dalam bidang Olahraga, serta mengisi kegiatan-kegiatan positif serta membangun lingkungan yang rukun dan kompak antara WBP dan Petugas.
Senam dipandu langsung oleh instruktur yang diundang dari luar lapas. Suasana semakin hidup ketika instruktur mulai menyalakan musik yang energik, seluruh pegawai dan WBP pun tampak sangat antusias.
Selepas senam dilanjutkan pemberian Hadiah Pekan Olahraga HBP-61 dan juga alat kebersihan untuk seluruh blok hunian. Olahraga yang telah digelar mulai tanggal 10 April 2025 ini merupakan bagian dari perayaan tersebut menampilkan beragam cabang olahraga yang menarik, mulai dari Futsal, Badminton, Volly, Catur, hinga Tenis Meja.
Penyerahan hadiah kepada Pemenang Perlombaan pada kegiatan Pekan Olaharaga ini dilaksanakan di Lapangan Upacara Gedung II Lapas Pemuda Langkat. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kalapas Pemuda Langkat, Raymon Andika Girsang didampingi oleh seluruh pejabat struktural serta petugas Lapas Pemuda Langkat.
Bapak Kalapas mengucapkan terimakasih telah terselenggaranya rangkaian Peringatan HBP ke-61 dan selamat kepada pemenang pekan olahraga ini.
"Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh panitia baik petugas dan warga binaan kami yang terlibat dalam pekan olahraga Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan yang berjalan dengan sukses, tidak lupa saya mengucapkan selamat kepada para pemenang semoga ini memberikan dampak yang baik di Lapas Pemuda Langkat," pungkasnya.
Harapannya dengan diberikannya hadiah memberikan dampak positif dan sesuai dengan tema Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61 'Pemasyarakatan PASTI Bermanfaat untuk Masyarakat'.
Kegiatan berjalan dengan lancar dengan harapan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana ini memberikan manfaat bagi seluruh WBP dan Petugas Lapas Pemuda Langkat dalam membangun skill tiap cabang olahraga dan jasmani yang sehat.
Selepas kegiatan tersebut, seluruh Warga Binaan bersama petugas ngopi dan ngeteh serta makan roti susu dan gorengan sebagai bentuk kebersamaan dan kekompakan dalam mewujudkan arti Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat. (Red/Hms/Ws)