News MediaMitraPol

Selesai Lengkapi Mekanisme Tingkat DPD, Maruli Siahaan: Siap Tunggu Keputusan Beberapa Partai

MEDIAMITRAPOL.COM, MEDAN, SUMATERA UTARA  - Radio Lite 92,8 FM Medan, menggelar siaran langsung Dialog Interaktif dengan topik "Keberadaan Bakal Calon Walikota Medan di Pilkada Kota Medan 2020, di Jalan Sei Batangserangan No 35 Medan, Rabu (26/92/2920).

Dialog interaktif yang dipandu owner radio Pieter Manopo itu, menampilkan narasumber bakal calon Walikota Medan 2020 Kombes Pol (Purn) Dr Maruli Siahaan SH MH dan Ketua Umum Komunitas Generasi Muda Pendukung Maruli Siahaan (Marsia) Mario Oktavianus Sinaga.

Maruli Siahaan menyampaikan, bahwa berkaitan dengan Pilkada Kota Medan Tahun 2020, dirinya sudah mengikuti mekanisme/tahapan mendaftar di beberapa partai dan sekaligus mengikuti fit and proper test di tingkat DPD.

Ia menyampaikan, pada saat mengikuti mekanisme/tahapan mendaftar maupun fit and proper test di Partai Golkar, Partai Hanura, PDI-PERJUANGAN dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI), fungsionaris partai memberi apresiasi yang cukup menggembirakan terhadap visi misi yang disampaikannya.

"Saya merasa optimistis, partai-partai yang menerima kehadiran saya akan memberikan apresiasi. Namun saat ini, adalah saat menunggu keputusan dari pimpinan pusat partai. Keputusan kan di DPP, jadi kita tunggu saja," kata Maruli Siahaan.

Pada kesempatan itu, Maruli Siahaan menyampaikan pengharapan supaya masyarakat Kota Medan ebih cerdas memilih dan menggunakan hak pilihnya dalam menetapkan falon pemimpin Kota Medan ini.

"Dengan kecerdasan menetapkan pilihan, maka harapan masyarakat  Kota Medan selama ini dapat tercapai," katanya.

Sementara itu, dalam Dialog Interaktif tersebut Mario Sinaga menyampaikan tanggapan terkait keberadaan bakal calon yang akan diusung oleh partai-partai politik nantinya. 

"Kami selaku rakyat yang mewakili ribuan kaum kawula muda yang mengorganisir diri dalam satu komunitas GM 'MARSIA' sangat berantusias mendukung Maruli Siahaan ini agar bisa masuk dalam Kontestasi Pesta Demokrasi 2020 di Pilkada Kota Medan yang akan segera diselenggarakan," kata Mario Sinaga. 

Ditegaskan, bahwa komunitas yang dipimpinnya sangat menyakini sosok Maruli Siahaan merupakan sosok yang sangat tepat untuk memimpin Kota Medan.

"Maruli Siahaan ini, punya kemampuan untuk melakukan perubahan bagi Kota Medan ke arah yang lebih baik lagi ke depannya. Karna kami juga sejatinya sudah lama sangat merindukan akan adanya perubahan tersebut, dan hal itu tidak terlepas dari sentuhan sang pemimpin dan itu ada kita temukan dalam sosok Maruli Siahaan dengan slogannya 'Berani Berubah, Berani Mengubah, Kota Medan Berubah'," kata Mario Sinaga. (Red)

MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.