News MediaMitraPol

Usai Rakor, Poldasu : Stok dan Harga Pangan serta Pendistribusian Jelang Lebaran Aman

Usai Rakor, Poldasu : Stok dan  Harga Pangan serta Pendistribusian Jelang Lebaran Aman



Kasubdit I/Indag Ditreskrimsus Poldasu Kompol Roman Smaradhana Elhaj SH SIK MH : Waspadai Mulai H-7


MEDIAMITRAPOL.COM   I  MEDAN,  SUMATERA UTARA


 Subdit I/Indag Ditreskrimsus Poldasu menegaskan, kegiatan distribusi dan harga pangan di Sumut masih aman menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H Tahun 2018. Keterangan itu disebutkan Direktur Ditreskrimsus Poldasu Kombes Pol Drs Toga Habinsaran Panjaitan melalui Kasubdit I/Indag Kompol Roman Smaradhana Elhaj SH SIK MH ketika diwawancarai wartawan melalui telepon seluler, Kamis (7/6) sore.


 Dikatakan, amannya harga pangan serta pendistribusiannya direkomendasikan berdasarkan hasil kegiatan pemantauan dan penindakan yang dilakukan Subdit I/ Indag Poldasu bersama instansi dan institusi lain yang tergabung dalam Tim Satgas Pangan, sejak Januari 2018 hingga awal Juni 2018.


 "Berdasarkan sejumlah kegiatan yang telah dilakukan Tim Satgas Pangan di Sumut selama 6 bulan terakhir," ujarnya


 Selain kegiatan pemantauan harga dan pendistribusian bahan pangan, Tim Satgas Pangan juga telah melakukan penindakan terhadap penimbunan dan penyelewengan bahan pangan seperti penggerebekan lokasi pengoplosan gas bersubsidi dan penimbunan bawang di lokasi berbeda, beberapa waktu lalu.


 Ditambahkan, meskipun hingga saat ini harga dan pendistribusian bahan pangan masih dinyatakan aman, masyarakat diminta meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan praktik penyelewengan harga dan pendistribusian bahan pangan pada H-7 atau sejak Tanggal 8 Juni 2018.


 Menurutnya, penyelewengan tersebut kemungkinan besar dilakukan mendekati Hari Raya Idul Fitri 1439 H, dengan memanfaatkan meningkatnya minat belanja masyarakat menjelang hari besar keagamaan umat Muslim itu.


 "Penyelewengan patut diwaspadai mulai dari H-7, memanfaatkan meningkatnya aktivitas perekonomian, khususnya pada transaksi bahan pangan  di masyarakat. Untuk itu, kami mengimbau masyarakat aktif menginformasikan temuan dugaan penyelewengan di lingkungan sekitar. Kami terus melakukan penyelidikan dan penindakan di lapangan," harapnya.


 Usai mengikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama pihak pengusaha, distributor serta asosiasi dalam rangka mengevaluasi ketersediaan kebutuhan pokok dan bahan penting lainnya menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Ramadhan dan Idul Fitri 1439 H di Kantor Disperindag Provsu, Kamis (7/6) pagi, Satgas Pangan beserta Dispenrindag, Dinas Pertanian, Dinas Perekonomian Provsu, Bulog, Balai Karantina, KPPU dan Bank Indonesia, yang dibagi menjadi 3 tim melakukan pengecekan di Pabrik PT Mabar Feed Indonesia Jalan Rumah Potong Hewan Mabar, Pasar Tradisional Palapa Brayan Medan, dan Gudang Cemara Medan.


 "Dari pengecekan itu, kebutuhan pangan tidak ditemui kelangkaan dengan harga yang cukup stabil tanpa lonjakan kenaikan, ketersediaan Sembako masih aman tanpa lonjakan harga, serta stok pakan ternak terpenuhi," jelasnya. (Red-mrR)


MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.