News MediaMitraPol

Pesan Asintel Kejatisu saat Silahturahmi Dengan Awak Media, "Inilah Saatnya Kejatisu Lakukan Perubahan"

Pesan Asintel Kejatisu saat Silahturahmi Dengan Awak Media, "Inilah Saatnya Kejatisu Lakukan Perubahan"

Foto : Suasana Coffee Morning Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dengan Awak Media


MEDIAMITRAPOL.COM   I   MEDAN, SUMATERA UTARA

Pajabat Utama Kejatisu Leonardo Eben Ezer Simanjuntak Asintel Kejatisu didampingi para Kasi Bidang dan Kasi Penkum Sumanggar Siagian,SH adakan Coffee Morning Bersama Insan Pers di ruangan kerjanya, Kamis (21/6/2018) sekira 09.00 wib sd selesai.Turut hadir Calon pengurus PERWAKA KEJATISU

Leonardo Menjelaskan bahwa semenjak dirinya menjabat Asintel April 2018 yang lalu, baru ini kesempatan dirinya adakan pertemuan dengan teman teman wartawan , hal ini disebabkan karena dirinya pada tahap awal melakukan konsolidasi internal dulu.


Dalam kesempatan Coffee Morning ini, orang yang berpangkat Bintang satu ini jelaskan dirinya tidak akan bermain-main maupun melakukan hal hal yang diluar ketentuan yang ada.

Pesan Asintel Kejatisu saat Silahturahmi Dengan Awak Media, "Inilah Saatnya Kejatisu Lakukan Perubahan", “ saya akan bekerja sesuai dengan aturan yang ada, jika ada laporan, saya akan segara tindak lanjutin,tentunya harus dituang dalam tulisan dan data identitas diri serta didukung dokumen” kata Leonardo Simanjuntak..

Pajabat Utama Kejatisu, Leonardo Eben Ezer Simanjuntak Asintel Kejatisu



Leo Simanjuntak mengajak masyarakat ikut berperan bersama dalam memantau tindakan penyelewengan uang rakyat maupun negara yang dilakukan oleh oknum oknum yang mempunyai kepentingan pribadi,mengajak masyarakat Sumut agar tertib hukum.

"TP4D yang dibangun Kejagung yang sudah mendapatkan apresiasi dari negara Cina akan kita perdayakan sebagai pengawalan uang rakyat dan negara dari proyek proyek yang bersifat strategis dan kerawanan tingkat resiko tinggi (adanya ancaman" eksternal).

“ siapa saja dapat melaporkan temuan-temuan yang ada di daerahnya kepada kami sesuai PP No 71 tahun 2010, saya minta masyarakat untuk berperan aktif juga..” Tambah Leonardo Simanjuntak.

Untuk informasi dan konfirmasi, Leo menyampaikan Melalui Kasi Penkum Kejatisu, Sumanggar Siagian,SH,siap mensupport teman teman media.

Leo Simanjuntak berharap agar komunikasi wartawan dan Kejati sumatera Utara dapat berjalan dengan baik.. pungkasnya.(Wesli)

MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.